Namun, kenyataan pahit tersebut tidak menghentikan RIM untuk terus mengeluarkan produk terbarunya. Kini, mereka tengah mempersiapkan ponsel terbarunya yang akan segera rilis dalam waktu dekat. Untuk sementara, RIM memberikan nama BlackBerry 10 kepada produk keluaran terbarunya tersebut.
Masalah yang kerap melanda RIM dalam perilisan produk-produk terbarunya adalah kemiripan dari segi desain bentuknya. Seolah mengalami keterbatasan kreativitas dari para perancangnya, RIM selalu mengeluarkan BlackBerry dengan body yang hampir sama. Tetapi, RIM seperti ingin membuktikan bahwa pendapat tersebut salah. Hal tersebut dibuktikan dengan gambar-gambar yang telah beredar di beberapa situs.
Bila melihat dari gambar-gambar konsep yang telah dibocorkan oleh situs ubergizmo.com dan crackberry.com, BlackBerry 10 telah mengalami perkembangan yang sangat luar biasa. Disebut dengan nama lain, yaitu BlackBerry Blade, konsep desain yang dibuat oleh studio design dari Toronto, Pixecarve, terlihat sangat futuristis.
Disebutkan bahwa BlackBerry Blade akan diisi oleh layar sentuh berukuran 4,5 inchi dan diperkuat dengan layar AMOLED 720p. Selain itu, Blade juga akan mempunyai fasilitas rear facing camera, kamera di bagian belakang, berukuran 12 megapixel dan front facing camera, kamera di bagian depan, berukuran 5 megapixel.
Tak cukup sampai di situ, seperti yang dilaporkan oleh situs phonesreview.com, BlackBerry Blade juga akan diperkuat oleh prosesor quad-core dengan kecepatan 1.5GHz. Dalam hal konektivitas, RIM memperkuat produk terbarunya tersebut dengan microVGA, microHDMI, microUSB, 4G LTE, dan microSD.
Bila desain ini benar-benar dipasarkan, RIM diperkirakan akan kembali memperbaiki posisinya di pasar smartphone sekaligus kembali menapak di peta persaingan untuk melawan Android dan Apple. Situs digitaltrends.com mengatakan bahwa BlackBerry Blade akan siap dilempar ke pasaran pada bulan September 2012.
Kalo pengen Repost postingan ini
Silahkan Copas Kode dibawah ini.
Labels: Blackberry, Gadget, Handphone
Responses
0 Respones to "Kejutan RIM Lewat BlackBerry Blade"
Post a Comment